Gebyar HUT RI ke-77 Dimulai

 ( Kontributor : Pak Yoga PJOK )


Rangkaian Kegiatan Perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-77 UPT SDN 222 Gresik




Bulan Agustus sudah tiba, vibes semarak kemerdekaan sudah terasa se-antero Nusantara tak terkecuali di sekolah kita tercinta UPT SDN 222 Gresik. Dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-77 tahun 2022 ini sekolah kreatif ini sudah mempersiapkan rencana rangkaian peringatan HUT RI ke-77.

Pada hari Sabtu, 6 Agustus 2022 agenda pertama telah dilaksanakan. Kegiatan bertema "Gugur Gunung Hias Sekolah" ini diikuti oleh seluruh keluarga besar UPT SDN 222 Gresik yang terdiri dari seluruh peserta didik kelas 1 (satu) hingga kelas 6 (enam), Bapak Ibu Guru dan karyawan serta kakak-kakak mahasiswa PLP UNESA yang baru saja bergabung.

Kegiatan pertama ini diikuti dengan antusias yang tinggi. Hal ini terbukti dari semangat khususnya para peserta didik dalam membuat karya hiasan merah putih untuk dapat digunakan sebagai hiasan sekolah.



Semua komponen sekolah seakan tak ingin ketinggalan dalam kegiatan ini termasuk Bapak dan Ibu Guru. Bapak dan Ibu Guru selain membantu peserta didik dalam membuat karya, beberapa juga memoles ulang beberapa alat yang akan digunakan sebagai ornamen agar terlihat lebih bagus. 


Dokumentasi:






Rangkaian kegiatan perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-77 di UPT SDN 22 Gresik akan dilaksanakan mulai tanggal 6 Agustus hingga 18 Agustus 2022 dengan beberapa kegiatan berbeda, diantaranya:
- Gugur Gunung Hias Sekolah
- Lomba kemerdekaan peserta didik
- Lomba kemerdekaan guru dan mahasiswa
- Puncak Gebyar HUT RI ke-77

Sekolah kita sudah mulai nih, bagaimana dengan kamu dan lingkungan rumahmu?
Yuk bersama kita semangat bersama menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-77.

DIRGAHAYU INDONESIAKU !!
PULIH LEBIH CEPAT!
BANGKIT LEBIH KUAT!







Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.
/* script Youtube Responsive */